Obama Kembali Rebut Posisi Puncak

Daftar Tokoh Paling Berpengaruh di Dunia

Obama Kembali Rebut Posisi Puncak
Obama Kembali Rebut Posisi Puncak
WASHINGTON - Majalah Forbes kembali memeringkat tokoh-tokoh paling berpengaruh di dunia. Tahun ini, Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengulang sukses 2009 saat berhasil menduduki posisi puncak.

Posisi presiden 49 tahun tersebut sempat digeser Presiden Tiongkok Hu Jintao tahun lalu. Namun, keberhasilan operasi pasukan khusus Angkatan Laut US Navy SEALS yang menewaskan pimpinan Al Qaeda Osama bin Laden di Abottabad, Pakistan, Mei lalu kembali mendongkrak posisinya.

Tahun lalu, pamor Obama meredup seiring dengan krisis ekonomi akibat resesi. Namun, dia tertolong sejumlah kesuksesan di bidang kebijakan luar negeri.

"Tentu, undang-undang ketenagakerjaannya yang payah, negosiasi plafon utang yang dicemooh banyak pihak, dan popularitasnya yang menurun membahayakan upayanya untuk maju lagi sebagai presiden pada pemilu tahun depan. Tapi, Obama kembali mendapatkan posisinya sebagai orang paling berpengaruh di bumi tahun ini," tulis Forbes seperti dikutip Agence France-Presse.

WASHINGTON - Majalah Forbes kembali memeringkat tokoh-tokoh paling berpengaruh di dunia. Tahun ini, Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengulang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News