Palestina Ucapkan Terima Kasih atas Upaya Tak Kenal Lelah Presiden Mesir

jpnn.com, KAIRO - Pekan depan, Mesir akan kembali membuka gerbang perbatasan Rafah dengan Jalur Gaza selama tiga hari. Kebijakan ini bertujuan memfasilitasi warga Palestina yang terdampar di Mesir agar bisa pulang ke rumah mereka.
Dalam pernyataan, Kedutaan Palestina menyampaikan bahwa pihaknya diberi tahu otoritas Mesir bahwa perbatasan tersebut akan dibuka dari Selasa (12/5) hingga Kamis (14/5).
Duta Besar Palestina untuk Mesir Diab al-Louh berterima kasih kepada Presiden Abdel-Fattah al-Sisi dan otoritas Mesir atas ketulusan maupun upaya tak kenal lelah mereka untuk meringankan beban rakyat Palestina.
Perbatasan Rafah ditutup sejak pertengahan Maret lalu sebagai bagian dari langkah preventif untuk mencegah penyebaran virus corona ke Jalur Gaza.
Pada 13 April, Mesir membuka kembali perbatasan tersebut selama empat hari untuk memfasilitasi kepulangan warga Palestina yang terdampar di Mesir.
Dikendalikan oleh Mesir, perbatasan Rafah saat ini menjadi satu-satunya penghubung antara Jalur Gaza dengan dunia luar, dengan dua gerbang perbatasan lainnya dikendalikan secara ketat oleh Israel. (xinhua/ant/dil/jpnn)
Pemerintah Palestina berterima kasih kepada Presiden Abdel-Fattah al-Sisi dan otoritas Mesir atas ketulusan maupun upaya tak kenal lelah mereka
Redaktur & Reporter : Adil
- BSMI Peringatkan Dunia Internasional, Jalur Gaza Masih Belum Aman
- Hidayat Nur Wahid Serukan Konsistensi Perjuangkan Palestina Merdeka di Milad ke-23 PKS
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza
- Rutin Bagikan Sarapan Gratis, Ivan Gunawan Ungkap Alasannya