Paula Verhoeven: Saya Akan Memberikan Klarifikasi yang Sebenarnya

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Paula Verhoeven memberi respons soal rumor berselingkuh hingga akhirnya digugat cerai oleh suaminya, Baim Wong.
Dia mengaku akan segera menyampaikan klarifikasi secara lengkap agar kabar yang beredar bisa jelas.
"Nanti saya akan memberikan klarifikasi yang sebenarnya," kata Paula Verhoeven di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (23/10).
Kuasa hukum Paula Verhoeven, Alvon Kurnia Palma menyatakan bahwa tuduhan kliennya berselingkuh harus dibuktikan di persidangan.
Dia juga meminta pembahasan tersebut tidak dibesar-besarkan demi kebaikan anak-anak Paula Verhoeven dan Baim Wong.
"Isu-isu itu tidak betul atau pun siapa yang mendalilkan akan dibuktikan di Pengadilan," ucap Alvon Kurnia Palma.
"Paling penting kami memohon agar bisa diberitakan yang terbaik. Ada anak-anaknya, itu jangan mendapat hal yang tidak diharapkan. Karena itu demi kepentingan anak," sambungnya.
Sidang cerai Baim Wong dan Paula Verhoeven digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu (23/10) siang.
Selebritas Paula Verhoeven memberi respons soal rumor berselingkuh hingga akhirnya digugat cerai oleh suaminya, Baim Wong.
- Alasan Paula Verhoeven Adukan Jubir Pengadilan Agama Jaksel ke Komnas Perempuan
- Terungkap, Bentuk KDRT yang Dialami Paula Verhoeven
- 3 Berita Artis Terheboh: Lisa Sebut Revelino Dipenjara, Ivan Gunawan Girang
- Babak Baru Polemik Baim Wong dengan Paula Verhoeven
- Paula Verhoeven Bongkar soal Dugaan KDRT Fisik dan Psikis oleh Baim Wong
- Viral Audio Obrolan Soal Dugaan Paula Selingkuh, Pihak Baim Wong Merespons Begini