Pekerjaan Overlay Runway Bandara Bakal Dihentikan

Pekerjaan Overlay Runway Bandara Bakal Dihentikan
Runway di sebuah bandara. Foto/Ilustrasi: JPNN.Com

Sedangkan pekerjaan yang memang dibutuhkan untuk operasional dan keselamatan penerbangan, harus tetap dilakukan dengan cepat namun harus tetap sesuai dengan standar.

“Perbaikan yang bisa dihentikan sementara harus dihentikan. Namun jika ternyata ada kerusakan runway akibat operasional penerbangan pada periode tersebut, pengelola bandara harus secepat mungkin memperbaikinya sesuai dengan standar keselamatan penerbangan,” ucap Agus.

Saat ini ada beberapa bandara yang sedang melaksanakan perbaikan runway dan sisi udara lainnya seperti RESA (runway end safety area). Beberapa bandara yang saat ini sedang melakukan overlay runway di antaranya adalah Soekarno Hatta – Cengkareng yang melakukan Overlay runway utara (tahap layer 1); Bandara Juanda– Surabaya; Bandara I Gusti Ngurah Rai – Denpasar; Bandara Sultan Syarif Kasim II- Pekanbaru; Bandara Halim Perdanakusuma – Jakarta; Bandara Husein Sastranegara – Bandung; Bandara Syamsudin Noor – Banjarmasin dan Bandara El Tari – Kupang.

Dua bandara sedang melakukan proses lelang overlay yaitu Bandara Sultan Iskandar Muda– Banda Aceh dan Bandara Pattimura Ambon.

Sedangkan bandara yang melakukan perbaikan sisi udara lainnya adalah Bandara Kualanamu – Deli Serdang yang melakukan pekerjaan pembuatan RESA di kedua ujung runway, Bandara Sultan Thaha - Jambi yang melakukan perpanjangan runway 31 dan Bandara Mutiara Sis Al Jufri - Palu yang melakukan rasionalisasi runway strip.(chi/jpnn)


Penghentian sementara pekerjaan tersebut dimulai pada H-8 sampai dengan H+10 lebaran atau 8 Juni-25 Juni 2018.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News