Rekonstruksi Pembunuhan Sadis Siti Fauziah Digelar, Sabil Benar-benar Pembunuh Berdarah Dingin

Rekonstruksi Pembunuhan Sadis Siti Fauziah Digelar, Sabil Benar-benar Pembunuh Berdarah Dingin
Proses reka ulang kasus pembunuhan Siti Fauziah dengan cara ditembak tersangka Aqsabula alias Sabil. Foto: palpres

“Rekontruksi yang digelar anggota kita ini sebagai pelengkap berkas ke pengadilan, di mana satu pelaku masih buron Miko,” katanya.

Dari hasil pemeriksaan, diketahui pelaku ini menagih utang kepada korban. Tetapi karena korban tidak punya uang untuk membayar, pelaku emosi dan menggeluarkan pistol, lalu mengarahkan dan menembak kening korban yang mengakibatkan korban tewas di tempat.

“Kemudian tersangka melarikan diri, dan anggota menangkap pelaku setelah buron delapan tahun di rumahnya. Anggota mendapatkan informasi kalau tersangka pulang ke Palembang lalu ditangkap,” tuturnya.

Untuk satu pelaku lainnya bernama Miko yang belum tertangkap, lanjutnya, anggota Polrestabes Palembang terus melakukan pengejaran.

BACA JUGA: Pernyataan Tegas Letjen Dodik Soal Dua Anggota TNI yang Dikeroyok Pengendara Moge

“Satu pelaku lainnya masih buron,” tukasnya. (kur)

Polisi menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan sadis terhadap Siti Fauziah, 35, di Polrestabes Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (3/11).


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News