Pemkab Bekasi Resmikan 12 Proyek Pendidikan dan Kesehatan

Pemkab Bekasi Resmikan 12 Proyek Pendidikan dan Kesehatan
Bupati Bekasi meresmikan 12 proyek pendidikan dan kesehatan. Foto: istimewa

jpnn.com, BEKASI - Pemerintah Kabupaten Bekasi meresmikan 12 proyek dalam perayaan HUT ke-69, Kamis (15/8). Total anggaran tersebut mencapai Rp 108.339.997.000. Dari belasan proyek tersebut, delapan di antaranya merupakan renovasi total dan pembangunan unit sekolah baru.

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja mengatakan, pembangunan infrastruktur masih menjadi prioritas utama dalam program kerja Pembkab Bekasi hingg tiga tahun ke depan. “Selama ini, persoalan pendidikan dan kesehatan yang sering dikeluhkan warga. Kami mencoba terus menerus menjawab keluhan itu dengan merealisasikan pembangunannya,” kata Eka dalam siaran tertulisnya.

Kedelapan proyek sekolah yang diresmikan itu yakni rehab total SMPN 3 Cikarang Utara senilai Rp 6.517.691.000, rehab total SMPN 6 Tambun Selatan senilai Rp 5.938.493.000, pembangunan SDN Simpangan 01 Cikarang Utara senilai Rp 3.008.836.000 dan pembangunan unit sekolah baru SDN Lambangsari 05 Tambun Selatan beserta sarana penunjang lainnya senilai Rp 12.258.139.000.

BACA JUGA: Toyota Dukung Perluasan Penerapan Ganjil-Genap di Jakarta

Kemudian pembangunan ruang kelas baru di SMPN 13 Tambun Selatan senilai Rp 14.646.500.000, pembangunan unit sekolah baru SMPN 05 Cikarang Selatan senilai Rp 8.156.538.000, pembangunan unit sekolah baru SMPN 05 Cibarusah senilai Rp 11.547.467.000 dan pembangunan unit sekolah baru SMPN 05 Cibitung senilai Rp 11.083.000.000.

Sedangkan empat proyek lainnya terdiri dari pembangunan dua fasilitas kesehatan dan dua gedung pemerintah. Kedua fasilitas kesehatan itu yakni pembangunan Puskesmas Tridayasakti Tambun Selatan Rp 2.458.990.000 dan pembangunan Puskesmas Rawat Inap Cibatu Kecamatan Cikarang Selatan senilai Rp 4.349.109.000. Sementara itu, gedung pemerintahan yang dibangun yakni gedung Unit Layanan Pengadaan senilai Rp 18.969.984.000, pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah Rp 9.405.250.000.

“Namun itu bukan proyek keseluruhan yang kami kerjakan. Ini yang kebetulan selesai hingga HUT Kabupaten Bekasi. Ada beberapa proyek yang masih dikerjakan, mulai dari jalan, jembatan dan juga sekolah, serta fasilitas kesehatan juga,” ucap Eka.

Eka mengatakan, sesuai RPJMD Kabupaten Bekasi 2017-2022, secara keseluruhan terdapat 41 bangunan SD dan 11 bangunan SMP yang direnovasi ataupun dibangun baru. Kemudian untuk infrastruktur kesehatan, Pemkab Bekasi fokus pada pembangunan 11 puskesmas baru, dan merehab total 3 puskesmas.

Pemerintah Kabupaten Bekasi meresmikan 12 proyek pendidikan dan kesehatan di HUT ke-69.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News