Pemotor Tewas Seusai Bertabrakan dengan Bus Mamminasata, Begini Kejadiannya

jpnn.com, MAKASSAR - Seorang pemotor tewas seusai mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Tamangapa Raya, Kecamatan Manggala, Kota Makassar Sulawesi Selatan.
Korban yang bernama Hendri (30) tewas setelah sepeda motornya bertabrakan dengan Bus Mamminasata milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel.
Peristiwa mengenaskan itu terjadi pada Minggu (13/8) pada pukul 21.06 WITA.
Kasatlantas Polrestabes Makassar AKBP Amin Toha mengonfirmasi kecelakaan maut itu.
"Kecelakaan terjadi pada Minggu pukul 21.06 WITA di Jalan Tamangapa Raya dan pengendara meninggal dunia," kata AKBP Amin, Senin (14/8).
Dia menjelaskan pemotor tersebut melaju dari arah selatan ke utara, sedangkan Bus Mamminasata yang dikendarai Iqbal Arief (43) mengarah ke utara.
Akibat kecelakaan itu, korban mengalami luka-luka hingga meninggal dunia.
"Kecelakaannya terjadi pas tikungan dan diduga pengendara R2 mengambil jalur kanan sehingga terjadi tabrakan," tambahnya.
Seorang pemotor tewas sesuai bertabrakan dengan Bus Mamminasata milik Pemprov Sulsel di Makassar. Begini kejadiannya.
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya
- Orang Tertua di Jepang Meninggal Dunia, Sebegini Usianya
- Anak Tembak Ibu Kandung Pakai Senpi Milik Ayahnya
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan