Perkuat SDM, Kementan Tingkatkan Produktivitas Kerja

Perkuat SDM, Kementan Tingkatkan Produktivitas Kerja
Rapat Pimpinan Lingkup BPPSDMP 2022 di Hotel Mercure Bandung, 9-11 Oktober 2020. Foto: Humas Kementan

"Untuk terus merangsang petani milenial, dalam kegiatan ini juga digelar penghargaan BPPSDMP Petani Milenial Inovatif dan P4S Inovatif, kemudian Motivasi Suprasional tingkatkan produtivitas kinerja oleh Dr Ridwan Hasan Santosa, pembangunan wirausaha muda Pertanian oleh Dr Netti Tinaprilla dan dukungan manajemen terhadap program dan kegiatan BPPSDMP tahun 2022, dan masih banyak kegiatan lain," tuturnya.

Kegiatan lainnya, yaitu program peningkatan PNBP, perkembangan program dan kegiatan penyuluhan pertanian serta IPDMIP dan SIMURP 2022, peran penyuluh pertanian dalam pengembangan denfarm CSA di Kabupaten Subang, perkembangan program dan kegiatan pelatihan pertanian serta READSI 2022, perkembangan program dan kegiatan pendidikan pertanian serta YESS 2022.

"Selain itu, peserta juga kita ajak melakukan penyegaran berupa olahraga jalan kaki di BBPP Lembang, kemudian field trip kunjungan lapangan dan dialog di P4S Lembang Agri dan Saung Angklung Mang Utjo," terangnya. (antara/jpnn)


Peningkatan kualitas SDM pertanian tidak pernah berhenti dilakukan jajaran Kementan.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News