Permudah Traveler, Bea Cukai Makassar Kenalkan Electronic Customs Declaration

Permudah Traveler, Bea Cukai Makassar Kenalkan Electronic Customs Declaration
Acara sharing session bersama pihak maskapai penerbangan dan biro perjalanan/wisata dan memaparkan pengawasan dan pelayanan Bea Cukai di wilayah Sulawesi Selatan. Foto : Bea Cukai

Dia pun menambahkan, semakin banyaknya kemudahan yang diberikan oleh pemerintah diharapkan diimbangi dengan peningkatan kesadaran masyarakat dalam memenuhi ketentuan, menurutnya mengisi dokumen dengan benar, pasti lancar.

“Selama ini masih ada beberapa dari kita yang masih belum menyadari pentingnya mengisi dokumen ini dengan baik dan benar. Padahal kalau diisi asal-asalan maka akan menyulitkan diri sendiri dan menyulitkan proses pemeriksaan. Contohnya penumpang membawa lebih dari satu liter minuman keras, diletakkan didalam koper dengan ditumpuk barang lain dan tidak dilaporkan dalam lembar CD. Ketika diperiksa kita perlu membuka koper untuk mengeluarkan barang tersebut dan akhirnya proses pemeriksaan menjadi lama,” tambah Ambang.

Dengan mengisi lembar CD dengan benar maka petugas akan mempunyai gambaran awal penanganan terhadap penumpang sehingga diharapkan proses pemeriksaan menjadi lebih cepat. (adv/jpnn)


Customs Declaration adalah salah satu dokumen Bea Cukai yang diberikan kepada penumpang pesawat kedatangan luar negeri sesaat sebelum mendarat


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News