Pernyataan di Depan Megawati Bukti Jokowi Mendukung Ganjar, bukan Capres Lain

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno menilai pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di hadapan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (Bu Mega) menjadi bukti dukungan suami Iriana kepada Ganjar Pranowo.
Hal itu disampaikan Adi menanggapi pujian Presiden Jokowi kepada bakal capres dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar di hadapan Bu Mega, saat menghadiri Rakernas III PDIP, Selasa (6/6).
Adi menyebut Jokowi dengan tegas dan gamblang memuji Ganjar sebagai sosok yang punya nyali dan memiliki potensi membuat perubahan signifikan di negara ini.
"Ini menegaskan dukungan Jokowi nyata buat Ganjar Pranowo, bukan yang lain," kata Adi dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (7/6).
Direktur eksekutif Parameter Politik itu juga berpendapat bahwa status Jokowi sebagai kader PDIP membuatnya tidak mungkin berseberangan dengan keputusan partai yang memutuskan Ganjar sebagai bakal capres.
Selain itu, Adi menyebut kehadiran Jokowi di Rakernas III PDIP juga mempertegas bahwa hubungan eks wali kota Surakarta itu dengan Megawati Soekarnoputri (Bu Mega) baik-baik saja.
"Ini menjadi modal cukup baik bagi PDI Perjuangan yang makin mengonsolidasi seluruh kekuatan politiknya menyongsong Pemilu 2024," tutur Adi Prayitno.
Jokowi Memuji Ganjar Pranowo
Presiden Jokowi sebelumnya melontarkan pujian kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo yang kini menjadi bakal capres dari PDIP.
Pernyataan Presiden Jokowi di depan Bu Mega dinilai bukti nyata dukungan suami Iriana kepada Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, bukan capres lainnya.
- Megawati Cs Gigit Jari, Pertamina Enduro Tembus Final Proliga 2025
- Live Streaming Final Four Proliga 2025 Seri Solo: Menanti Aksi Megawati
- Roy Suryo Ungkap Ironi Laporan Jokowi, Dilayangkan Saat Hari Keterbukaan Informasi
- Gus Din Apresiasi Jokowi Membuat Laporan ke Polisi Soal Ijazah Palsu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Uang Setoran Masuk, Banyak NIP CPNS & PPPK Terbit, Memalukan dan Tidak Elegan
- Polisi Didesak Proses Laporan Jokowi soal Kasus Ijazah Palsu