Pernyataan Penuh Kebencian Putri Qassem Soleimani Ditujukan kepada Amerika

jpnn.com, TEHRAN - Keluarga Qassem Soleimani tidak menutupi kebencian mereka kepada Amerika Serikat yang telah membunuh petinggi militer Iran tersebut. Hal itu terlihat dari pernyataan Zaenab, putri kandung Soleimani.
Dalam sebuah video yang beredar pascapemakaman Soleimani, Senin (6/1), Zaenab mengutuk tindakan AS. Dia pun bersumpah bahwa keluarga para tentara AS akan merasakan penderitaan yang sama dengan keluarga Soleimani.
"Keluarga prajurit Amerika di Asia Barat, yang menyaksikan perang kejam Amerika di Suriah, Irak, Lebanon, Afghanistan, Yaman dan Palestina akan menghabiskan hari-hari mereka menunggu (kabar) kematian anak-anak mereka," kata Zaenab.
Pemakaman Qassem Soleimani dilakukan di kota Ahvaz, Senin (6/1). Sementara doa akan dilakukan di kota kelahiran Soleimani, yaitu Kerman. Ada pun doa dipimpin oleh Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei.
Puluhan ribu warga Iran turun ke jalan mengiringi pemakaman Qassem. Pemakaman tersebut juga dihadiri oleh beberapa sekutu di luar Iran, seperti pemimpin kelompok Hamas Ismail Haniyeh dari Palestina. (rmol/jpnn)
Keluarga Qassem Soleimani tidak menutupi kebencian mereka kepada Amerika Serikat yang telah membunuh petinggi militer Iran tersebut. Hal itu terlihat dari pernyataan Zaenab, putri kandung Soleimani
Redaktur & Reporter : Adil
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina
- Respons Kritik AS soal QRIS, Waka MPR Eddy Soeparno: Terbukti Membantu Pelaku UMKM
- 'Indonesia First’ demi RI yang Berdikari di Tengah Gejolak Dunia
- Ledakan di Pelabuhan Iran, 8 Korban Tewas, 750 Terluka
- Inilah Dampak Perang Dagang Tarif Resiprokal AS vs China Bagi Indonesia
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS