Persahabatan Amran dengan Dato Ali Apong Berbuah Kerja Sama

Persahabatan Amran dengan Dato Ali Apong Berbuah Kerja Sama
Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Menteri Pertanian Brunei Darussalam, Dato Ali Apong. Foto: Humas Kementan

Bahkan mekanisasi yang dapat mendorong peningkatan Indeks Pertanaman (IP) pada wilayah-wilayah pertanian suboptimal.

“Dari semula hanya satu kali tanam per tahun menjadi 2 atau bahkan 3 kali tanam per tahun,” terangnya.

Untuk diketahui tuntutan peningkatan produksi dan produktivitas sektor pertanian di Indonesia jauh lebih besar dibandingkan Brunei Darussalam mengingat jumlah penduduk Indonesia yang sangat besar (saat ini mencapai sekitar 260 juta), serta laju pertumbuhannya yang cukup tinggi, mencapai 1,4% atau sekitar 3 juta penduduk per tahun.

Dalam rangka menghadapi tantangan tersebut, Kementerian Pertanian RI telah meluncurkan Program Upaya Khusus (UPSUS) yang mencakup perubahan kebijakan, pembangunan infrastruktur dan industri hilirisasi, pengelolaan rantai pasok, serta pemberdayaan masyarakat petani di perdesaan.

Dalam 4 tahun terakhir, program tersebut telah menunjukkan hasil yang menggembirakan, khususnya produksi sejumlah komoditas pertanian strategis yang meningkat secara signifikan sehingga mampu memenuhi kebutuhan konsumsi di dalam negeri dan bahkan melakukan ekspor ke sejumlah Negara.

Dalam 3 tahun terakhir, ekspor komoditas pertanian Indonesia meningkat hingga 24%.

Amran mengundang Dato Ali Apong berkunjung ke Indonesia untuk dapat melihat secara langsung kemajuan sektor pertanian di Indonesia, serta membahas rencana kerjasama pengembangan sektor pertanian di wilayah perbatasan kedua negara.

Kerjasama membangun sinergi permanen melibatkanb BUMN dan swasta untuk peningkatan produksi dan juga nilai tambah dan kesejahteraan petani di kedua negara, serta negara-negara lain di kawasan ASEAN.

Pemerintah Indonesia dan Brunei Darussalam penting menjalin kerja sama di bidang pangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News