Persiba Balikpapan Berharap Dikelola Investor Lokal

Persiba Balikpapan Berharap Dikelola Investor Lokal
Skuat Persiba Balikpapan jalani sesi latihan. Foto: kaltimpost/jpg

”Sambil menunggu CV masuk di e-mail. Kami juga selaku tim penjaringan akan pro-aktif. Menghubungi para investor yang dianggap mampu. Ada yang masih mau mempelajari hingga ada juga yang bersedia namun masih melihat kondisi terlebih dahulu,” kata Sayid, kemarin.

Penyeleksian pengelola sendiri memang tengah di-deadline hingga 9 Desember nanti. Andai, tak satu pun investor yang berminat, Sayid menjelaskan, ini bukan persoalan ringan. Melainkan kerja berat. Tentu investor juga akan berhitung ketika ingin mengelola Persiba.

Karena ini menyangkut finansial. Maka dari itu, selain sebagai jembatan antara penghubung manajemen lama dengan manajemen baru, Sayid pun sudah melakukan berbagai hal. Termasuk mencari pelatih dan pemain yang cocok untuk mengarungi Liga 2. (ham/kpnn/is/k18)


Anggota Exco PSSI, Yunus Nusi berharap Persiba Balikpapan segera mendapat investor baru agar klub tersebut bisa dikelola secara profesional.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News