Pesan Megawati kepada Kader PDIP: Jangan Terlena dengan Hasil Elektoral

Namun, Hasto meminta kader PDIP untuk terus menjaga amanah rakyat sembari turun menyerap aspirasi.
Hasto juga menekankan konsolidasi partai ini untuk menggalang kekuatan dalam rangka pemenangan Pemilu 2024.
“Konsolidasi maraton ini, selain melakukan evaluasi atas pelaksanaan konsolidasi pasca-Kongres V hingga mengukur kesiapan pemenangan Pemilu 2024," ucap Hasto.
Selain itu, Hasto juga menyampaikan para pengurus DPC PDIP itu digembleng untuk menjadi pribadi berkebudayaan nusantara guna menghadapi intoleransi dan radikalisme.
Hasto menegaskan Megawati memiliki misi agar partai terus menggelorakan kebudayaan nusantara yang begitu kaya, inklusif, dan mengeskpresikan keindahan nusantara.
“Kantor partai harus menjadi rumah budaya dan sekaligus sebagai jawaban PDI Perjuangan di dalam menghadapi intoleransi dan radikalisme dengan jalan kebudayaan," kata Hasto.
Pada acara konsolidasi DPC PDIP ini, hadir sejumlah pengurus DPP. Di antaranya Bambang Patjul Wuryanto, Djarot Saiful Hidayat, Hamka Haq, Nusirwan Sujono, Ribka Tjiptaning, Arief Wibowo, dan Sadarestuwati. (tan/jpnn)
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan menyampaikan perintah Megawati Soekarnoputri kepada kadernya di tingkat DPC. Jangan sampai ada kader yang terkena dengan capaian saat ini.
Redaktur : Adil
Reporter : Fathan Sinaga
- Live Streaming Final Four Proliga 2025 Seri Solo: Menanti Aksi Megawati
- Pramono Minta Dikritik Selama Menjabat Sebagai Gubernur DKI
- Proliga 2025: Pelatih Gresik Buka Peluang Mainkan Megawati di Final Four Seri Solo
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak