Petinggi TNI AL Beri Motivasi Prajurit Kowal Koarmabar

jpnn.com - JAKARTA – Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI A. Taufiq R., didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armabar (DJAB) Ny. A Taufiq R, memberikan pengarahan dan motivasi kepada prajurit Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) jajaran Koarmabar. Acara tersebut berlangsung di Aula Yos Soedarso, Mako Koarmabar Jakarta belum lama ini.
Dalam arahannya, Pangarmabar menekankan tentang peran serta Kowal dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas Koarmabar, baik dalam bidang operasi maupun latihan.
Menurut Kepala Dispenarmabar Letkol Laut (KH) Ariris Miftachurrahman, usai pengarahan, Pangarmabar beserta Ketua DJAB melakukan foto bersama dengan Kowal Koarmabar di depan Markas Panglima, Gedung Yos Sudarso, Komando Koarmabar, Jakarta Pusat.(fri/jpnn)
JAKARTA – Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda TNI A. Taufiq R., didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armabar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gus Alam Meninggal Dunia Setelah 4 Hari di ICU Akibat Kecelakaan
- 5 Fakta Mahasiswi Membunuh Kekasihnya, Sudah Pacaran 3 Tahun
- Bea Cukai & Bareskrim Polri Gagalkan Peredaran Sabu-Sabu di Bireuen, 1 Orang Diamankan
- Begini Cara Oknum TNI AL Mendapat Uang Belasan Juta Modal Membunuh Juwita
- Dukung MUI Tolak Vasektomi Syarat Terima Bansos, HNW Minta Dedi Mulyadi Akhiri Kegaduhan
- 5 Berita Terpopuler: BKN Beri Info Skor CAT, yang Belum Punya Kartu Ujian PPPK Silakan Cetak