PKB Mantu, 143 Pasang Sudah Sah Mencoblos

Harapan Eko pun direspons oleh Hanif selaku wali dari pihak pengantin perempuan. Menurutnya, para pengantin perempuan sudah siap menjalankan peran sebagai ibu rumah tangga yang baik.
"Mewakili pihak perempuan, kami akan rawat baik-baik pada pria, kami jamin bisa melayani dengan baik," katanya.
Hanif juga mengatakan, semua pengantin pada nikah massal itu sudah berusia di atas 18 tahun. Bahkan, pasangan termuda berusia 20 tahun sehingga tidak ada yang masuk kategori pernikahan dini.
"Jadi sudah di atas 18 tahun semua, sudah berhak nyoblos," ujarnya berkelakar
Pernyataan menteri asal PKB itu pun langsung disambut gelak tawa. Bahkan, para pengantin pun ikut terpingkal-pingkal.
Acara kemudian dilanjutkan seserahan antarwali pengantin. Di antaranya roti buaya yang khas dalam pernikahan ala Betawi.
Para pengantin juga diminta membuka kotak masing-masing yang telah dipersiapkan. Isinya adalah kue tar.
Menpora Imam Nahrawi yang memandu acara lantas meminta para pengantin mengangkat kue tar itu dan menyuapkan ke pasangan masing-masing. Suasana pun kian heboh karena wajah para pengantin menjadi berlepotan.(gir/jpnn)
Dua menteri Kabinet Kerja menjadi wali pada nikah massal yang digelar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jumat (25/8). Ada 143 pasang pengantin dalam
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Bakal Pimpin PKB Bali, Ahmad Iman Sukri Diajak Cak Imin Sowan Kiai di Tapal Kuda
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- Hadirkan Pelaku Usaha Hingga Akademisi, Kemenko PM Gelar Uji Publik Program Berdaya Bersama
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Cak Imin Minta Kemenkes Lakukan Ini Setelah Siswa Keracunan Menyantap MBG