PKS Jabar Beri Peringatan Halus kepada Gerindra

jpnn.com - Ketua DPW PKS Jawa Barat Nur Supriyanto memberi peringatan halus kepada Gerindra dan Prabowo Subianto. Peringatan itu terkait calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto.
Menurut Nur Supriyanto, seluruh elemen partainya di Jawa Barat sangat berharap Gerindra mengambil kader PKS jadi pendamping Prabowo. Jika keinginan itu tidak terwujud, kader PKS Jabar pasti kecewa dan kehilangan semangat.
"Saya tidak yakin kader itu bisa bersemangat lagi kerjanya. Kalau daerah lain gak tau, kalau Jawa Barat saya tahu karakternya," kata Supriyanto diberitakan Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (19/7).
Supriyanto kemudian menyinggung peran penting PKS dalam kesuksesan koalisi di Jabar. Menurut dia, Pilkada Jabar 2018 adalah bukti dahsyatnya kerja kader PKS di Jabar.
Dia juga mengingatkan Gerindra tentang pengorbanan besar PKS di Pilkada Jabar. PKS yang sebelumya sudah habis-habisan mengampanyekan pasangan Deddy Mizwar-Ahmad Syaikhu, relah berubah arah mendukung Sudrajat-Ahmad Syaikhu atas permintaan Gerindra.
"Dan kita bekerja maksimal, karena di situ ada kader PKS. Kan kita ngikutin Gerindra, suruh ganti yah ganti," jelas dia. (fiq/rmol)
Ketua DPW PKS Jawa Barat Nur Supriyanto memberi peringatan halus kepada Gerindra dan Prabowo Subianto soal cawapres
Redaktur & Reporter : Adil
- Bersama Koalisi Pemerintah, PKS Makin Kukuh Melayani & Membela Rakyat
- PKS Instruksikan Kader di Pos Menteri & Kepala Daerah Menyukseskan Program Prabowo
- Aboe Bakar: Kepala Daerah dari PKS Harus Selaras dengan Prabowo
- Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO, Dahnil Gerindra: Kami Menghormati
- Konon, Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Agar Bicara Hati-Hati Soal Isu Sensitif
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres