PLN Gencar Sasar Segmen Industri dan Bisnis

jpnn.com, JAKARTA - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) berusaha meningkatkan konsumsi listrik nasional dengan cara menyasar segmen industri dan bisnis.
Pasalnya, konsumsi listrik hanya 112,46 tWh pada semester pertama tahun ini Capaian itu cuma 47,05 persen dari total target konsumsi listrik tahun ini yang sebesar 239 tWh.
Kepala Divisi Niaga PT PLN Yuddy Setyo mengatakan, pertumbuhan konsumsi listrik yang cukup tinggi berasal dari segmen industri dan bisnis.
”Industri hanya tumbuh 5,75 persen dan bisnis tumbuh 5,81 persen,” kata Yuddy di Hotel Gran Mahakam, Jumat (3/8).
Sementara itu, konsumsi listrik segmen rumah tangga hanya tumbuh 3,01 persen.
Nah, agar konsumsi listrik meningkat, PLN baru saja bekerja sama dengan PT Pertamina (Persero) untuk memasok listrik ke lima kilang perusahaan migas pelat merah tersebut.
Total kebutuhannya 217 megavolt ampere (MVA) dan selanjutnya bertambah 104 MVA.
Lima kilang itu adalah Refinery Unit (RU) II Dumai, RU III Plaju-Sungai Gerong, RU IV Cilacap, RU V Balikpapan, dan RU VI Balongan.
PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) berusaha meningkatkan konsumsi listrik nasional dengan cara menyasar segmen industri dan bisnis.
- PLN IP Berdayakan Penyandang Disabilitas Untuk Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik
- PLN IP Penuhi Kebutuhan Energi Bersih Untuk Masyarakat Wilayah Terluar
- Perkenalkan Profil Perusahaan, PLN IP UBH Gelar Casual Meeting Bersama Wartawan
- Epson Mobile Projector Cart Raih Penghargaan Best of the Best di Red Dot Design Awards 2025
- PLTS Terapung Saguling Jadi Proyek Pertama yang Dibiayai Publik & Swasta
- PGE Raih Pendapatan USD 101,51 Juta di Kuartal I 2025, Dorong Ekosistem Energi Berkelanjutan