PM Morrison: Australia Harus Siap Hadapi Peningkatan Kasus Tanpa Lockdown Jika Target Vaksinasi Sudah Tercapai

PM Morrison: Australia Harus Siap Hadapi Peningkatan Kasus Tanpa Lockdown Jika Target Vaksinasi Sudah Tercapai
Bila tingkat vaksinasi mencapai 70-80 persen Australia harus membuka diri kata PM Scott Morrison. (AAP: Dean Lewins)

Uji coba karantina di rumah di Adelaide

Sementara itu, pemerintah negara bagian Australia Selatan di Adelaide akan mulai melakukan uji coba karantina di rumah bagi warga yang baru datang dari negara bagian lain atau dari luar negeri sebagai bagian dari penanganan pandemi COVID-19.

Mulai minggu ini di Adelaide warga Australia Selatan yang baru kembali dari New South Wales dan Victoria yang sedang mengalami lockdown karena banyaknya kasus COVID, diperbolehkan melakukan karantina di rumah, dan bukan lagi di hotel yang ditentukan.

Ketentuan tersebut kemudian akan dibuka bagi kedatangan internasional.

Menteri Utama Australia Selatan Steven Marshall mengatakan mereka membawa usulan tersebut kepada Kabinet Nasional Australia sekitar 'satu atau dua bulan lalu'.

"Kami mengatakan ketika itu bahwa di saat kita mulai membuka perbatasan internasional, daripada mengharuskan semua orang yang tiba dikarantina di hotel, dengan risiko semakin menurun di seluruh dunia, kami akan mencoba karantina di rumah," katanya.

"Kami akan memulai minggu ini dengan mereka yang datang dari Sydney dan Melbourne, sebagai uji coba, sebelum kami melakukannya untuk kedatangan internasional di minggu-minggu mendatang."

Premier Marshall mengatakan aplikasi yang bisa mengenali wajah dan bisa mendeteksi posisi seseorang akan digunakan untuk  melacak mereka yang menjalani karantina.

Mereka akan dikontak secara acak dan harus memberikan bukti keberadaan mereka dalam waktu 15 menit.

Perdana Menteri Australia Scott Morrison mengatakan supaya para menteri utama negara bagian untuk tidak takut mencabut lockdown saat tingkat vaksinasi di wilayah mereka sudah mencapai titik tertentu

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News