Polda Papua Barat Pasang Police Line di Tambang Emas

jpnn.com - MANOKWARI - Polda Papua Barat menghentikan penambangan emas di Kebar, Kabupaten Tambrauw, Papua Barat. Police line dipasang menyusul penambangan belum memiliki izin resmi.
Direktur Reskrimsus Polda Papua Barat Kombes Parlindungan Silitonga mengatakan, penambangan emas di Kebar sudah cukup lama beroperasi. Namun diduga penambangan ini belum memiliki izin dari instansi terkait.
"Kami pasang police line tambang emas di Kebar karena terkait administrasi. Belum terpenuhinya izin-izin dari pemerintah. Diduga ada tindak pidana,’’ ujarnya seperti dilansir dari Radar Sorong, Kamis (10/11).
Pengelola tambang diminta melengkapi izin sesuatu ketentuan. Bila semua izin dilengkapi tak menutup kemungkinan garis polisi akan dilepas sehingga aktivitas penambangan kembali berjalan.
"Jadi, sekarang kami minta tidak beroperasi dulu. Kita beri garis polisi. Kalau tak juga melengkapi izin kita akan proses,penyitaan,’’ imbuhnya.
Di Kebar ada beberapa titik penambangan emas dilakukan oleh Koperasi Unit Desa (KUD) berbadan hukum bekerja sama dengan masyarakat setempat. Mereka menggunakan peralatan untuk penambangan emas ini. (lm/adk/jpnn)
MANOKWARI - Polda Papua Barat menghentikan penambangan emas di Kebar, Kabupaten Tambrauw, Papua Barat. Police line dipasang menyusul penambangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polres Banyuasin Buka Layanan Hotline Laporan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak, Catat Nomornya
- 476 Karyawan Terbaik IWIP Menerima Penghargaan di Momen Hari Buruh
- Rote Hospiltality Academy Hadirkan Pendidikan Pariwisata Gratis di NTT
- 5.746 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Berangkat via 2 Embarkasi
- 3 Wanita Ditangkap terkait Narkoba, Ada yang Simpan Sabu-Sabu Dalam Kemaluan, Alamak
- Truk Tabrak Minibus dan Rumah di Purworejo, 11 Meninggal