Polisi Tangkap ADM, Begini Penampakannya

jpnn.com, JAKARTA - Polisi bersama petugas Bea Cukai menangkap pria berinisial ADM (46) yang merupakan bagian dari sindikat narkoba jaringan internasional Afrika Selatan.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo mengatakan bahwa pelaku ditangkap di sebuah kantor jasa pengiriman (ekspedisi) di daerah Jakarta Barat, Rabu (21/7).
"Dari penangkapan tersebut, kami berhasil mengamankan barang bukti berupa narkoba jenis sabu-sabu sebanyak satu kilogram," kata Ady dalam keterangan tertulis, Jumat (23/7).
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar menjelaskan bahwa pelaku ditangkap saat tengah mengambil paketan yang berisi narkoba di kantor jasa pengiriman barang tersebut.
"Barang bukti narkotika jenis sabu-sabu guna mengelabui petugas diselipkan dalam tas map yang telah dimodifikasi," ujar Ronaldo.
Saat ini ADM sudah diamankan di Mapolres Metro Jakarta Barat guna kepentingan penyidikan. (mcr1/jpnn)
Polisi bersama petugas Bea Cukai menangkap pria berinisial ADM (46), sindikat narkoba jaringan internasional Afrika Selatan.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Musnahkan Barang Hasil Penindakan Periode 2024-2025, Bea Cukai Juanda Tegaskan Ini
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Mantap! 2 UMKM Binaan Bea Cukai Nunukan Sukses Ekspor Produknya ke Malaysia
- Menyambi Jual Sabu-Sabu, Sapar Ditangkap di Musi Rawas
- Oknum Pegawai BNN Ditahan Jaksa terkait Narkoba
- Produksi Rokok Turun 4,2 Persen, Ini Penyebabnya