Polri Bersih-bersih, AKBP Dedi Dicopot dari Jabatan Kapolres

Polri Bersih-bersih, AKBP Dedi Dicopot dari Jabatan Kapolres
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu (ANTARA/ HO Polda Sumbar)

jpnn.com, PADANG - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo membuktikan janjinya melakukan bersih-bersih di tubuh Polri.

Di antaranya mencopot AKBP Dedi Nur Andriansyah dari jabatan kapolres Pasaman, Sumatra Barat.

Menurut Kabid Humas Polda Sumatra Barat Kombes Pol Satake Bayu, pencopotan AKBP Dedi terkait persoalan internal.

"Persoalan ini sudah lama terjadi dan melalui proses yang ada di dalam institusi kepolisian," ujar dia di Padang, dipublikasikan Selasa (2/11).

Dia menegaskan pencopotan tersebut bukan karena persoalan eksternal kepolisian seperti adanya kerumunan yang viral atau persoalan lainnya.

"Persoalan internal ini sudah diproses dan hasilnya adalah mutasi," ucapnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot tujuh pejabat kepolisian.

Salah satunya Kapolres Pasaman Sumatra Barat AKBP Dedi Nur Andriansyah yang dimutasi ke Pamen Yanma Polri dalam rangka evaluasi jabatan.

Kapolri membuktikan janjinya bersih-bersih di tubuh Polri, di antaranya mencopot AKBP Dedi dari jabatan kapolres.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News