Polwan Cantik Beraksi di Jalan

Polwan Cantik Beraksi di Jalan
Polwan Cantik Beraksi di Jalan

jpnn.com - PALU – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) kerap terjadi diawali dengan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pengendara bermotor. Meminimalisir kasus Lakalantas yang disebabkan pelanggaran lalu lintas, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulteng kembali melakukan aksi turun ke jalan mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas.

Kali ini, kampanye tersebut melibatkan para Polwan-Polwan di Ditlantas Polda Sulteng dan sejumlah remaja putri. Sambil membawa poster bertuliskan imbauan-imbauan keselamatan berkendara, para Polwan ini juga membagi-bagikan brosur yang berhubungan dengan tata tertib berlalulintas dan keselamatan berkendara. Namun sebelum turun, para Polwan ini, terlebih dahulu naik sepeda dari kantor Ditlantas hingga ke titik aksi.

Titik aksi kampanye para Polwan itu, dilakukan di sejumlah persimpangan traffic light seperti di Persimpangan depan Bank BTN, Jalan Sudirman, Kota Palu, Sulteng. Aksi yang dilakukan para Polwan tersebut, cukup menyita perhatian para pengendara, Rabu (22/1).

Kepada wartawan, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sulteng, Kombes Pol Agus Wijayanto mengatakan, pihaknya memang sengaja melakukan kampanye atau sosialisasi tentang keselamatan berlalu lintas langsung di jalan, untuk menarik perhatian masyarakat.

Spanduk maupun poster-poster yang dibawa para Polwan, yang sifatnya imbauan bertujuan agar dilihat langsung para pengendara. “Nantinya akan timbul kesadaran dan rasa malu dari pengendara jika melakukan pelanggaran, setelah melihat apa yang disampaikan para Polwan ini,” kata Agus. (JPNN)

 


PALU – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) kerap terjadi diawali dengan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan pengendara bermotor. Meminimalisir


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News