Popularitas Jokowi-Ahok Melesat

Popularitas Jokowi-Ahok Melesat
Jokowi-Ahok. Foto: Raka Denny/Jawa Pos
Menurut Hasan, pasangan Foke-Nachrowi perlu mewaspadai angka perolehan Jokowi-Ahok. Pasalnya, Jokowi dan Ahok mendapatkan popularitasnya di Jakarta hanya dengan "berkampanye" selama 5 bulan.

"Jika membandingkan hasil perolehan 5 tahun Fauzi Bowo dengan 5 bulan Joko Widodo, maka selisih angka sebesar 11 persen ini justru akan menjadi momok menakutkan bagi incumbent," ujar Hasan.

Hasan menuturkan, akselerasi dukungan terhadap Jokowi-Ahok terhitung cepat. Ia memprediksi bahwa dalam waktu 3 bulan ke depan popularitas Jokowi-Ahok akan terus bertambah.

Hasil survey The Cyrus Network juga menunjukkan bahwa elektabilitas empat pasangan cagub dan cawagub lainnya kurang dari 10 persen. Hidayat Nurwahid-Didik Rachbini mendapatkan suara 7,9 persen, Faisal Basri-Biem Benyamin memperoleh 4,4 persen, Alex Noerdin-Nono Sampono sebanyak 2,7 persen, Hendardji-Supandji-A.Riza Patria sebanyak 2,2 persen.

JAKARTA-Satu lagi lembaga survey melansir hasil surveynya terhadap peluang enam pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur dalam pemilukada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News