Prabowo Terima Pria Ini di Kantor Kemenhan, Singgung Perang Ukraina

Prabowo Terima Pria Ini di Kantor Kemenhan, Singgung Perang Ukraina
Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Gubernur Lemhanas Andi Widjajanto di kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, pada Senin (18/4). Biro Humas Setjen Kemenhan

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto mengisi kegiatan hari ke-16 Ramadan dengan menerima kunjungan Gubernur Lemhanas Andi Widjajanto di kantor Kemenhan, Jakarta Pusat pada Senin (18/4).

Prabowo seperti terlihat dalam foto dari Biro Humas Setjen Kemhan tampak menyambut Andi di sebuah lorong di kantor Kemenhan.

Prabowo yang mengenakan setelan kemeja dan celana bahan berkelir krem, terlihat berbicara serius sembari berjalan dengan mantan Sekretaris Kabinet (Setkab) itu.

Terlihat, beberapa perwira tinggi TNI dan jenderal dari Polri mengikuti di belakang ketika Prabowo dan Andi.

Andi datang ke kantor Kemenhan guna melaporkan beberapa hal kepada Prabowo yang juga berstatus sebagai Anggota Dewan Pengarah Lemhannas.

Berikutnya, alumnus Universitas Indonesia (UI) itu ingin mendapatkan masukan dari Prabowo terkait kebijakan dan kurikulum Lemhannas.

Kemudian, Andi dengan eks Danjen Kopassus itu juga membahas dinamika terkini perang Ukraina.

“Kemenhan dan Lemhannas akan bersama mengkaji pembelajaran utama yang dapat diperoleh Indonesia dari perang yang terjadi,” ujar Andi dalam keterangan pers yang disampaikan Biro Humas Setjen Kemenhan, Senin (18/4).

Pria ini diterima Prabowo Subanto di Kantor Kemenhan, Jakarta Pusat pada hari ke-16 Ramadan, Senin (18/4). Mereka juga membahas dinamika perang Ukraina.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News