Proliga 2022: Jakarta Elektrik PLN dan Gresik Petrokimia Jalani Partai Hidup dan Mati

Proliga 2022: Jakarta Elektrik PLN dan Gresik Petrokimia Jalani Partai Hidup dan Mati
Pemain asing Jakarta Elektrik PLN Odina Aliyeva (5) saat bertanding di Proliga 2022. Foto: Proliga 2022

jpnn.com, JAKARTA - Tim voli putri Jakarta Elektrik PLN akan menghadapi partai tunda melawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada lanjutan Proliga 2022 di GOR Kawah Candradimuka Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Jumat (25/2) pagi WIB.

Pada awalnya, laga dijadwalkan berlangsung pada 11 Februari lalu. Namun, pertarungan mesti ditunda karena sejumlah anggota tim Jakarta Elektrik PLN terpapar Covid-19..

Pelatih Jakarta Elektrik PLN Risco Herlambang menargetkan kemenangan agar tim asuhannya bisa melangkah ke babak final four.

“Kami harus meraih kemenangan untuk bisa melangkah ke final four dengan aman,” ungkap pelatih yang mengantar Jawa Barat meraih emas PON XX Papua itu.

Jakarta Elektrik PLN sendiri punya modal bagus saat menghadapi Gresik Petrokimia.

Putri Andya Agustina cum suis sempat menundukkan tim asal Kota Wali tersebut pada putaran pertama dengan skor 3-2 (25-14, 25-19, 20-25, 26-28, 15-10).

Dari kubu lawan, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia juga bertekad mencuri kemenangan dari Jakarta Elektrik PLN.

Pelatih Gresik Petrokimia Ayub Hidayat optimistis timnya bisa menaklukkan tim ibu kota tersebut.

Jakarta Elektrik PLN dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia akan menjalani partai hidup dan mati di Proliga 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News