PSIS Pecat Subangkit, Pelatih PSM: Tidak Ada Respek!

PSIS Pecat Subangkit, Pelatih PSM: Tidak Ada Respek!
Subangkit. Foto: M.Syafaruddin/JawaPos.com

jpnn.com, MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts menyampaikan empati kepada Subangkit yang dipecat PSIS Semarang menjelang bergulirnya Liga 1 2018.

Pelatih asal Belanda itu juga tak habis pikir dengan sikap manajemen PSIS.

"Pertama-tama saya bersimpati pelatih PSIS yang sudah dilengserkan, Subangkit. Simpati saya ke pelatihnya, bukan tim," kata Robert di Makassar, Minggu (18/3).

Menurut Robert, keputusan manajemen PSIS menunjukkan bahwa pelatih tidak dihargai.

“Seorang pelatih yang telah berjasa membawa klub ke Liga 1 justru diputus kontrak," imbuh Robert.

Subangkit bukan satu-satunya pelatih yang dipecat sebuah klub menjelang Liga 1 2018.

Sebelum Subangkit, vonis serupa juga diterima mantan Gomes De Olivera yang didepak Madura United.

"Bagaimana hal ini bisa terjadi secara cepat? Klub yang memperkerjakan pelatih kemudian dengan cepat klub itu memutus kontrak pelatih. Jadi, kelihatan tidak ada respek terhadap pelatih," kata Robert. (rul/jpc/jpnn)


Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts menyampaikan empati kepada Subangkit yang dipecat PSIS Semarang menjelang bergulirnya Liga 1 2018.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News