Publik Puas dengan Kerja Presiden, PAN: Pak Jokowi Sosok Wangi

Publik Puas dengan Kerja Presiden, PAN: Pak Jokowi Sosok Wangi
Kerja Presiden Joko Widodo berada di level tertinggi dalam survei tingkat kepuasan masyarakat (approval rating) versi LSI. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kerja Presiden Joko Widodo berada di level tertinggi dalam survei tingkat kepuasan masyarakat (approval rating) versi Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Pada hasil survei periode 1-8 Juli 2023, angka approval rating kepada Jokowi menembus rekor.

Direktur Eksekutif LSI Djayani Hanan menyebut angka kepuasan publik kepada Jokowi berada di angka 81,9 persen, mendekati 82 persen.

“Angka 81,9 persen merupakan yang tertinggi sepanjang temuan survei melalui sambungan telepon,” kata Djayadi saat memaparkan hasil survei bertajuk ‘Peta Kompetisi Pilpres dan Sikap Publik Terhadap Isu-Isu Nasional’ secara virtual, Selasa (11/7).

Menurut Djayadi, tingkat kepuasan publik terhadap kerja Presiden Jokowi konsisten menguat sepanjang 2023.

"Memasuki awal Juli, trennya terus meningkat," ucap Djayadi.

Dia membeberkan pada awal Februari angkanya mencapai 75,9 persen, angkanya kian meningkat pada Februari menjadi 76,8 persen.
“Memasuki Juli, terjadi kenaikan yang cukup signifikan dan tertinggi sepanjang sejarah survei, yakni mencapai 81,9 persen,” ungkap Djayadi.

Dia menilai tingginya tingkat kepuasan masyarakat terhadap kerja Jokowi, berlaku di setiap kelompok demografi dan wilayah.

Kerja Presiden Joko Widodo berada di level tertinggi dalam survei tingkat kepuasan masyarakat (approval rating) versi LSI

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News