Pusam Ingin Nil Maizar Tetap Bertahan

Pusam Ingin Nil Maizar Tetap Bertahan
Nil Maizar. Foto: Dok JPNN.com

jpnn.com - SAMARINDA - Pergantian pelatih di tengah kompetisi menjadi perhatian serius manajemen Putra Samarinda (Pusam). Tidak matang menyiapkan materi tim disebut jadi penyebab mereka tampil tidak maksimal, terutama pada putaran pertama Indonesia Super League (ISL) musim ini.

ISL 2014 skuat Pesut Mahakam dibesut oleh dua nama, yakni Mundari Karya pada putaran pertama dan Nil Maizar, yang masuk pada paruh kedua. Agar musim depan kondisi demikian tidak lagi terjadi, Chairman Pusam, Harbiansyah Hanafiah berencana lebih awal bergerak, merekrut pelatih tim sebelum kemudian belanja pemain.

"Musim ini pemain sudah lebih dulu ada sebelum pelatih. Musim depan saya ingin sebaliknya, (rekrut) pelatih dulu kemudian pemain," ucapnya.

Menurutnya, langkah tersebut menjadi sangat penting, mengingat pelatih lebih tahu apa yang diperlukan tim. Meski begitu, Harbiansyah masih enggan membeberkan pelatih Pusam musim depan. Tapi, melihat hasil positif yang ditorehkan Nil Maizar pada separuh akhir kompetisi, boleh jadi dirinya tidak perlu repot lagi mencari arsitek tim.

Sempat terseok, Nil membawa Tim Oranye finis di peringkat enam.

"Jika dia (Nil) mau bertahan di Samarinda, kami tidak masalah. Keputusan tersebut kini ada di Nil saja lagi," tandasnya. (*/ndy/edw/k14)


SAMARINDA - Pergantian pelatih di tengah kompetisi menjadi perhatian serius manajemen Putra Samarinda (Pusam). Tidak matang menyiapkan materi tim


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News