Putra KH Maimun Zubair Bakal Dampingi Sudirman Said

Putra KH Maimun Zubair Bakal Dampingi Sudirman Said
Prabowo Subianto (kedua kiri), Anies Baswedan (kiri), Sudirman Said (kedua kanan), dan Ferry Juliantono (kanan). FOTO: MIFTAHULHAYAT/JAWA POS

jpnn.com, JAKARTA - Bakal calon gubernur Jawa Tengah yang diusung Partai Gerindra, Sudirman Said, akan disandingkan dengan putra KH Maimun Zubair di Pilgub Jateng 2018.

Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Abdul Wahid saat dikonfirmasi, Selasa (2/1), menyebutkan ada nama yang disiapkan sebagai cawagub Sudirman Said di Pilgub Jateng mendatang.

"Keduanya putra KH Maimun Zubair," kata Wahid melalui sambungan telepon.

Keduanya adalah KH Majid Kamil atau Gus Malik yang kini menjabat ketua DPRD Kabupaten Rembang. Satu lagi adalah Taj Yasin atau Gus Yasin, wakil rakyat di DPRD Jateng.

Menurut Wahid, kedua figur putra pimpinan pondok pesantren Al-Anwar Sarang, Rembang tersebut berpengalaman di legislatif.
Lebih dari itu, kedua nama tersebut direkomendasikan dalam halakah para kiai se Jateng dan santri ponpes Sarang.

"Kiai dan santri mengharapkan Gus Yasin atau Gus Malik bisa dijadi cawagub Mas Dirman (sapaan Sudirman, red)," tambah anggota Komisi VI DPR ini.(fat/jpnn)

 


Dua putra KH Maimun Zubair disiapkan sebagai bakal cawagub Jateng pendamping Sudirman Said.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News