Raffi tak Juga Dihadirkan, Hotma Berang
Kamis, 07 Maret 2013 – 17:01 WIB

Raffi tak Juga Dihadirkan, Hotma Berang
JAKARTA -- Hotma Sitompul, kuasa hukum Raffi Ahmad, menyayangkan sikap Badan Narkotika Nasional (BNN) yang tetap ngotot tidak menghadirkan kliennya saat persidangan praperadilan ketiga di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Kamis (7/3).
Menurut Hotma, sikap BNN ini dikarenakan BNN tidak mau agar masyarakat melihat Raffi dalam keadaan sehat walafiat. "Raffi tidak dihadirkan, karena dikhawatirkan masyarakat bisa melihat Raffi dalam keadaan sehat, normal," tegasnya.
Ia juga meminta BNN agar menghormati keputusan hukum, apalagi Majelis Hakim Sigit Sutriono sudah meminta BNN untuk menghadirkan kliennya.
"Mohon dicatat, yang mulia (Sigi) sudah meminta dihadirkan, sampai hari ini (Raffi) tetap tidak dihadirkan. Kepada Termohon (BNN), mohon diperhatikan agar menghormati peradilan," tegasnya.
JAKARTA -- Hotma Sitompul, kuasa hukum Raffi Ahmad, menyayangkan sikap Badan Narkotika Nasional (BNN) yang tetap ngotot tidak menghadirkan kliennya
BERITA TERKAIT
- Adinkes Dorong Pemanfaatan Dana Desa untuk Penuntasan Stunting
- Biaya Haji Indonesia Lebih Mahal dari Malaysia
- Ingin Kunjungi Arab Saudi, Prabowo Berencana Bangun Perkampungan Haji Indonesia
- Wamen LH Puji Aksi Nyata Agung Sedayu & WBI Lestarikan Lingkungan Pesisir
- Ada Jenis Honorer Database BKN Tidak Bisa jadi PPPK Paruh Waktu
- Demi Mewujudkan Reforma Agraria, Akademisi Usul Hak Milik Tanah Buat Koperasi