Relawan Ganjar-Mahfud Gelar Doa Bersama Lintas Agama Menjelang Pilpres 2024

Relawan Ganjar-Mahfud Gelar Doa Bersama Lintas Agama Menjelang Pilpres 2024
Direktur Eksekutif TPN Relawan Ganjar-Mahfud, Taki R Parapat menggelar doa bersama lintas agama dengan perwakilan relawan nomor urut 3 di Pilpres 2024 di Posko Sekertariat Bersama Relawan Ganjar, Jalan Pangeran Antasari, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2024) malam. Foto: Relawan Ganjar-Mahfud

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif TPN Relawan Ganjar-Mahfud, Taki R Parapat menggelar doa bersama lintas agama dengan perwakilan relawan nomor urut 3 di Pilpres 2024 menjelang pencoblosan pada 14 Pebruari 2024.

Menurut Taki, doa bersama lintas agama ini berlangsung di Posko Sekertariat Bersama Relawan Ganjar, Jalan Pangeran Antasari, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (13/2/2024) malam.

Kegiatan doa bersama ini dipimpin oleh Ustaz H Aswan selaku Pimpinan Pondok Pesantren di Sumatera Barat dan Pendeta Arief Mirdjadja.

Menurut Taki, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang sejuk karena tensi politik makin tinggi menjelang hari pencoblosan di Pilpres 2024.

“Kami berharap melalui kegiatan doa bersama ini, pelaksanaan pemilihan umum khususnya Pilpres pada Rabu, 14 Pebruari 2024 dapat berjalan aman, damai, nyaman dan bebas tanpa tekanan,” ujar Taki.

Taki berharap Pemilu 2024 ini tidak terjadi tindakan kecurangan yang dapat merusak tatanan demokrasi di tanah air.

“Kecurangan dalam bentuk apapun merupakan praktik antidemokrasi dan tidak memberikan pendidikan politik yang benar kepada masyarakat,” tegas Taki.

Taki berharap pasangan Ganjar – Mahfud meraih hasil terbaik pada Pilpres 2024.

Direktur Eksekutif TPN Relawan Ganjar-Mahfud, Taki R Parapat menggelar doa bersama lintas agama dengan perwakilan relawan nomor urut 3 di Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News