Remaja Ini \'Terbunuh\' Xbox-nya
Mengalami Serangan Jantung saat Bermain Game
Selasa, 16 Juli 2013 – 16:59 WIB

Remaja Ini \'Terbunuh\' Xbox-nya
LONDON - Kejadian ini bisa peringatan bagi para orang tua yang anak remajanya pecinta berat video games. Jake Gallagher yang masih berusia 16 tahun harus meregang nyawa setelah bermain Xbox tercintanya. Saat memainkan Sonic The Hedgehog yang merupakan game favoritnya, Jake pingsan. Dia lantas dilarikan ke rumah sakit. Sayang nyawanya tak bisa diselamatkan.
Pihak rumah sakit menyatakan Jake mengalami serangan jantung. Sebenarnya, dia masih hidup selama dua hari, namun akhirnya dinyatakan meninggal dunia. "Dia mengalami sudden death syndrome arrhythmic," kata petugas medis kepada ibu Jake Sarah Pyatt, 46 seperti dilansir The Sun (16/7).
Jake meninggal saat berkunjung ke rumah neneknya Irene Gallagher beberapa waktu lalu. Di rumah sang nenek, dia terus sibuk memainkan Xbox-nya hingga ditemukan pingsan. Begitu mengetahui Jake tak sadar diri, keluarganya segera membawanya ke Rumah Sakit Umum Watford.
Setelah ditangani dan bertahan hingga dua hari, dokter menyatakan sulit untuk menyelamatkan nyawa Jake. Sebab, otak Jake sudah mengalami kekurangan oksigen.
LONDON - Kejadian ini bisa peringatan bagi para orang tua yang anak remajanya pecinta berat video games. Jake Gallagher yang masih berusia 16 tahun
BERITA TERKAIT
- Presiden Prabowo Bakal Menganugerahkan Bintang Kehormatan Kepada Bill Gates
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang