Respons Bu Netty Atas Dugaan Penghinaan Nabi Oleh Muhammad Kece

Respons Bu Netty Atas Dugaan Penghinaan Nabi Oleh Muhammad Kece
Pembuat konten Muhammad Kece diduga menghina nabi dan melakukan tindakan penistaan agama. Foto: Tangkapan layar YouTube Muhammad Kace

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher meminta pemerintah melalui kepolisian menindak tegas seorang pembuat konten Muhammad Kece atas dugaan menghina Nabi Muhammad melalui akun di YouTube.

Menurut legislator fraksi PKS itu, komentar Kece sudah melukai perasan umat. Terlebih, banyak komentar youtuber itu yang provokatif.

"Pemerintah melalui pihak kepolisian  harus bersikap tegas dengan segera menyelesaikannya," ujar Netty, Senin (23/08).

Alumnus Universitas Indonesia itu menuturkan, polisi tidak boleh lama-lama berkutat dalam kasus Kece, karena akan menguras energi bangsa.

"Secara psikologis pembatasan mobilitas juga membuat emosi tertekan. Jadi, kegaduhan di ruang publik akan mudah memicu emosi. Apalagi isunya masalah sensitif," katanya.

Netty pun meminta pemerintah bertanggung jawab menciptakan rasa aman rakyat dengan menertibkan kegaduhan yang ditimbulkan menyusul ucapan Kece. 

"Lakukan penelaahan hukum dan jangan dibiarkan hingga menimbulkan eskalasi yang tidak diinginkan. Jangan sampai juga masyarakat berpikir hal tersebut dibiarkan sebagai pengalih isu," katanya. 

Mabes Polri tengah menyelidiki dugaan penistaan agama dan menghina Nabi Muhammad yang dilakukan youtuber Muhammad Kece atau Kece.

Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher meminta pemerintah melalui kepolisian menindak tegas seorang pembuat konten Muhammad Kece atas dugaan menghina Nabi Muhammad melalui akun di YouTube.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News