Risiko Terkena Penyakit Jantung Kecil, Ini 4 Manfaat Sehat Memiliki Bokong Besar

Risiko Terkena Penyakit Jantung Kecil, Ini 4 Manfaat Sehat Memiliki Bokong Besar
Ilustrasi wanita. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - BANYAK wanita yang tidak percaya diri dengan bentuk tubuh mereka, misalnya memiliki bokong yang besar.

Namun, memiliki bokong yang besar sebenarnya memiliki beberapa manfaat sehat juga.

Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Risiko terkena penyakit jantung dan diabetes lebih kecil

Sebuah penelitian dari University of Oxford, Inggris mengungkapkan wanita dengan bokong yang lebih besar biasanya lebih kebal terhadap penyakit kronis.

Sebab, timbunan lemak di bokong bisa melindungi organ tubuh dan membantu mengurangi risiko terkena serangan jantung atau diabetes.

2. Lemak di bokong merupakan lemak baik

Dokter dan juru bicara American College of Sports Medicine, Pamela M. Peeke, MD, menjelaskan lemak yang ada pada bokong merupakan lemak baik.

Ada beberapa manfaat sehat memiliki bokong besar seperti misalnya menjaga kadar kolesterol tetap aman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News