Robert Minta Cepat Dipanggil Pansus

Robert Minta Cepat Dipanggil Pansus
Robert Minta Cepat Dipanggil Pansus
JAKARTA --Terpidana kasus Bank Century Robert Tantular membantah tudingan kedekatan dirinya dengan mantan deputy Gubernur Senior Bank Indonesia, Miranda Gultom. Ditegaskan, isu tersebut bohong. ''Itu tidak benarlah. Yah itu semua berita dari orang asing ,'' ujar Robert Tantular usai menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung (kejagung) Selasa (5/1).

Orang asing yang dimaksud adalah dua rekannya di Bank Century yang kini buron yakni Hesyam Al Waraq dan Rafat Ali. Menurutnya, dua pemegang saham mayoritas bank bermasalah itulah yang menyebar fitnah. Ini kemudian membentuk opini publik seolah sumber persoalan di Bank Century adalah dirinya. ''Bisanya ngomong saja. Kalo berani ya ke sini, buktikan,'' tambahnya.

Robert kesal dua warga negara asing itu hingga kini belum tersentuh. Mereka masih bebas berkeliaran di luar negeri. Sementara dirinya harus mendekam di balik jeruji besi.'' Nah ini kan saya yang justru dibikin repot, malah dua orang asing itu belum diberi tindakan apa-apa,'' terangnya didampingi kuasa hukumnya Bambang Hartono.

Karenanya, Robert kembali menegaskan, dirinya berharap dipanggil Pansus DPR. Tujuannya, agar masyarakat dan wakil rakyat itu tahu siapa yang sebenarnya bersalah dan bisa terungkap sumber permasalahan yang sebenarnya. ''Mudah-mudahan saya bisa dipanggil pansus dan diberi kesempatan saya bicara,'' terangnya.

JAKARTA --Terpidana kasus Bank Century Robert Tantular membantah tudingan kedekatan dirinya dengan mantan deputy Gubernur Senior Bank Indonesia,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News