Ruben Onsu: Hai Blue Bird Group Serius Kalian Begini?

JAKARTA – Presenter Ruben Onsu ikut menanggapi aksi ribuan sopir taksi, yang berunjuk rasa hari ini. Dia pun kaget saat melihat ada salah satu sopir yang membawa samurai di tangannya dengan wajah bangga.
Melalui akun Twitternya, Ruben mengungkapkan rasa kecewanya itu kepada Blue Bird. Salah satu moda angkutan yang dia percaya.
“Hai @bluebirdgroup serius kalian begini? KECEWA, ini salah satu taksi yang masih kami percaya, tapi lihat begini !!,” kicau Ruben.
Tak sampai di situ, pria 32 tahun ini juga meminta kepada pihak kepolisian untuk cepat bergerak dan mengusut sopir yang bersikap anarkis.
“RT @Bugie_Aryatmo: Kalau udah banyak provokator gini harus dicegah @RESKRIMPOLRI @poldametrojaya,” tandas bapak satu anak ini. (chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rangkaian Perayaan 20 Tahun, Radwimps Hadirkan Video Klip Tamamono
- Rony Parulian Perkenalkan Rahasia Pertama
- Kabar Pisah dari Eriska Nakesya, Young Lex Mengaku Sudah Jadi Duda
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Belum Disidang, Ruben Onsu Bicara soal Mualaf
- 2 Tahun Vakum Bermusik, Mikha Tambayong Kembali dengan Karya Terbaru
- Heboh Bakal Gelar Pengajian di Candi Prambanan, Gus Miftah Beri Penjelasan Begini