Saga Ajak Masyarakat Mengenal Papeda, Kuliner Ikonik Manokwari

jpnn.com, JAKARTA - Kuliner unik khas Manokwari papeda menjadi objek utama dalam kegiatan yang menampilkan kekayaan kuliner khas Manokwari pada Jumat, 7 Juli 2023.
Adapun kegiatan itu digelar oleh Sahabat Ganjar yang bertajuk “PAPEDA! Kuliner Unik Khas Manokwari” di Desa Reremi, Kecamatan Manokwari Barat, Kabupaten Manokwari, Papua Barat.
Ketua DPC Kabupaten Manokwari, Jekson Solfinus Kasipa mengatakan bahwa kegiatan ini diadakan dengan tujuan utama untuk memperkenalkan kuliner khas Manokwari yang menggunakan bahan dasar papeda.
Sebab, kata Jekson, kuliner merupakan aspek penting dalam budaya suatu daerah, dan Manokwari memiliki kekayaan yang unik dan lezat.
"Papeda merupakan makanan tradisional yang terbuat dari tepung sagu yang diolah dengan cara khusus. Biasanya, papeda disajikan dengan ikan atau daging yang dimasak dengan berbagai bumbu dan rempah tradisional," ungkap Jekson.
Menurutnya, lewat kegiatan Sahabat Ganjar memperkenalkan kelezatan dan keunikan kuliner papeda kepada wisatawan yang datang ke daerah tersebut.
“Kegiatan semacam ini sangat penting untuk meningkatkan apresiasi dan pemahaman masyarakat terhadap kuliner tradisional yang merupakan warisan budaya yang berharga,” ucap Jekson.
Selain itu, kegiatan ini juga akan menjadi ajang untuk memperkenalkan berbagai produk lokal dari Manokwari, seperti kerajinan tangan dan produk-produk olahan makanan lainnya.
Kuliner unik khas Manokwari papeda menjadi objek utama dalam kegiatan yang menampilkan kekayaan kuliner khas Manokwari pada Jumat, 7 Juli 2023.
- Bogor Food Festival Hadirkan Jajanan Nusantara di Lippo Plaza Ekalokasari
- Mikail Edwin Rizki Hadirkan Teater Musikal Jejak Cinta Tanah Jawa
- Artefak Rasulullah Hadir Dipamerkan di Konvensi DMDI ke-25
- tiket.com Ajak Menjelajahi Sejarah, Budaya Hingga Kuliner Manila
- Pencinta Pedas Wajib Coba 3 Menu Spesial Ini di Sambal Bakar Indonesia
- Acaraki Jamu Festival 2025: Rayakan Warisan Budaya di Kota Tua Jakarta