Sahabat Sandi Sulsel Rayakan HUT RI dengan Lomba dan Penyaluran Bantuan

Sahabat Sandi Sulsel Rayakan HUT RI dengan Lomba dan Penyaluran Bantuan
UKM Sahabat Sandi mengadakan perlombaan dan penyaluran bantuan di Makassar, Sulsel. Dok: sukarelawan Sandiaga.

jpnn.com, MAKASSAR - Dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan RI, sukarelawan UKM Sahabat Sandi Sulawesi Selatan meluncurkan berbagai kegiatan bermanfaat yang menggugah semangat kemandirian dan bakat generasi muda di Makassar.

Acara tersebut tak hanya memperingati kemerdekaan dengan perlombaan, tetapi juga menginspirasi anak-anak santri untuk berkembang secara berkelanjutan.

Sebuah bantuan tenda diberikan kepada pemilik Pondok Pesantren Yusuf Al Fatih dan satu booth kepada Iis Drink. Tenda dan booth itu untuk digunakan dalam acara car free day serta sebagai wadah penghasilan tambahan.

"Tenda diberikan juga digunakan untuk kegiatan ekstrakurikuler outdoor anak anak hafiz," kata Ethy Wirdaningsih selaku Ketua UKM Sahabat Sandi Sulsel dalam siaran persnya, Sabtu (19/8).

Melalui bantuan ini, mereka diberikan pelatihan keterampilan dan dibimbing dalam berbisnis serta menjadi mandiri.

"Mereka dibekali ketrampilan dan dibimbing bagaimana berbisnis dan mandiri. Kami akan terus mendukung anak-anak santri dan ke depannya kami akan memberikan pelatihan di Maros," sambung dia.

Selain itu, dalam momentum yang sama, UKM Sahabat Sandi menggelar 'School Got Talent' untuk memperebutkan Piala Gubernur Sulsel, sebuah perlombaan yang mengundang anak-anak sekolah dari berbagai daerah, seperti Gowa, Bone, Pinrang, Soppeng, dan lainnya.

Perlombaan itu membawakan berbagai kategori seperti tarian daerah, tari modern, puisi, dan ceramah agama.

Sukarelawan UKM Sahabat Sandi mengadakan perlombaan dan penyaluran bantuan dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News