Sakit Kepala Bikin Tak Bisa Tidur, Segera Atasi dengan 4 Pengobatan Alami Ini

Sakit Kepala Bikin Tak Bisa Tidur, Segera Atasi dengan 4 Pengobatan Alami Ini
Ilustrasi sakit kepala. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - SAKIT kepala bisa menyerang siapa saja, bahkan anak-anak. Sakit kepala ada yang ringan dan berat.

Sakit kepala bisa diakibatkan karena beberapa hal. Mulai dari terlalu stres, mengonsumsi obat, kurang tidur, dan lainnya.

Berbagai cara bisa Anda lakukan untuk meredakan sakit kepala.

Mulai dari mengonsumsi obat sakit kepala, hingga mengonsumsi beberapa teh herbal.

Selain itu, ada juga beberapa pengobatan alami yang bisa membantu meredakan sakit kepala Anda.

Berikut penjelasannya, seperti dikutip laman Selecthealth.org.

1. Minum lebih banyak air

Dehidrasi mungkin menjadi penyebab sakit kepala Anda. Untungnya, solusinya agak sederhana, tingkatkan asupan air Anda.

Minum lebih banyak air bisa membantu meringankan sakit kepala serta mencegah yang lain di masa depan.

Ada beberapa pengobatan alami yang bisa membantu mengatasi sakit kepala yang Anda rasakan dan salah satunya ialah dengan kompres dingin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News