Sama-sama Diganggu Isu Transfer
Selasa, 29 Juni 2010 – 12:49 WIB

ISU - Juan Manuel Mata (depan) dan rekannya Xavi, saat berlatih bersama timnas Spanyol. Foto: AFP Photo/Lluis Gene/FIFA.com.
CAPE TOWN - Persiapan Juan Mata dalam menghadapi laga melawan Portugal dini hari nanti WIB terganggu. Ada kabar bahwa winger Valencia itu bakal dijual ke Barcelona. Bahkan, media Spanyol ramai memberitakan bahwa manajemen El Che - sebutan Valencia - sudah mencapai kesepakatan soal harga. Mata dilego dengan harga EUR 20 juta, atau setara dengan Rp 224 miliar. Tapi, bukan hanya penggawa Spanyol yang diganggu isu transfer. Beberapa pemain Portugal menghadapi masalah yang sama. Salah satunya, bintang baru Fabio Coentrao. Pemain yang beroperasi sebagai bek sayap itu bermain cemerlang dalam tiga laga fase grup Seleccao das Quinas - sebutan Portugal - dan langsung menarik perhatian tim-tim raksasa. Antara lain Real Madrid dan Bayern Munchen.
Isu ini jelas membuat Mata resah. Di satu sisi, dia tersanjung karena diinginkan klub sebesar Barcelona. Namun di sisi lain, dia tidak yakin Valencia mau menjualnya. Apalagi kemudian berita itu dibantah oleh El Che.
Baca Juga:
"Saya tidak tahu dengan pasti apakah Barcelona benar-benar menginginkan saya," jelas Mata, sebagaimana dikutip Goal. "Saya ingin memfokuskan pikiran ke Piala Dunia, terutama pertandingan melawan Portugal. Fase ini sangat penting, karena menentukan langkah kami ke babak selanjutnya," lanjut dia.
Baca Juga:
CAPE TOWN - Persiapan Juan Mata dalam menghadapi laga melawan Portugal dini hari nanti WIB terganggu. Ada kabar bahwa winger Valencia itu bakal dijual
BERITA TERKAIT
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi
- 2 Drifter GT Radial Bersinar di Indonesia Drift Series 2025