Sebagian Massa Ormas dari Babel Naik Lion Pagi Ini

jpnn.com - TOBOALI – Ormas dari sejumlah daerah sudah mengirimkan anggotanya untuk ikut aksi unjuk rasa di Jakarta, 4 November besok.
Antara lain dari Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Babel. Sejumlah ormas antara lain Persatuan Pemuda Bangka Selatan (PPBS), Garuda Keadilan, The Pelipas Institut dan Organisasi Suara Rakyat 98 (OSR 98), sudah mengirim perwakilannya terbang ke Jakarta.
Ketua OSR 98, Aswandi menegaskan, sebagian angota ormas dari Basel sudah ada yang berangkat duluan ke Jakarta pada Rabu dan sebagiannya berangkat pada Kamis pagi ini naik pesawat Lion Air.
"Kita berangkat naik pesawat Lion Air pukul 08:00 Wib," ucap Aswandi seraya menjamin massa gabungan Ormas dari Basel tetap santun dan damai saat aksi 4 November 2016 nanti.
"Tetap santun, kita hanya menuntut keadilan, menjaga kesucian dan kesempurnaannya Alquran. Kita tidak mempersoalkan suku, ras dan etnis. Kita umat Islam merasa terpanggil," kata Aswandi.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Basel, Ustadz H Rosyidi Mahfudz kepada Babel Pos (Jawa Pos Group) menyampaikan, keikutsertaan Ormas Basel pada aksi 4 November 2016 di Jakarta itu sah-sah saja dan yang terpenting harus menciptakan kedamaian.
“Jangan sampai bertindak anarkis, jangan merusak infrastruktur pembangunan karena untuk bangun baru itu susah. Jangan sampai ada korban jiwa dari pihak manapun," imbuh Ustadz Rosyidi, sembari menegaskan bahwa menyampaikan tuntutan itu adalah hak penuh umat Islam. (tom/sam/jpnn)
TOBOALI – Ormas dari sejumlah daerah sudah mengirimkan anggotanya untuk ikut aksi unjuk rasa di Jakarta, 4 November besok. Antara lain dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pakar Hukum: Putusan MA Wajib Dilaksanakan dalam Perkara RSI NTB dengan Kontraktor
- Kapolda Sumbar Perintahkan Usut Tuntas Kecelakaan Maut Bus ALS di Padang Panjang
- Pencari Kerja Padati Job Fair Jakarta 2025, Ada 12 Ribu Lowongan Pekerjaan Tersedia
- Kala Bhikkhu Thudong Singgah di Masjid Agung Semarang: Wujud Persaudaraan Lintas Iman
- Menko Polkam: Pemerintah Bentuk Satgas Terpadu Operasi Penanganan Premanisme & Ormas Meresahkan
- Masukan Buat Prabowo dari Innovation Summit Southeast Asia 2025