Seleksi PPPK 2023 Rejang Lebong Dibuka, 685 Formasi Disiapkan, 300 di Antaranya Guru

Seleksi PPPK 2023 Rejang Lebong Dibuka, 685 Formasi Disiapkan, 300 di Antaranya Guru
Ilustrasi PPPK. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Dengan diterimanya kuota seleksi ASN-PPPK oleh Pemkab Rejang Lebong itu, dia berharap nantinya bisa menutupi kekurangan ASN di wilayah tersebut. Sebab, dalam beberapa tahun belakangan ada ratusan ASN, terutama guru dan tenaga kesehatan, yang masuk masa pensiun.

300 Formasi Tendik

Dinas Pendidikan Kabupaten Rejang Lebong menerima kuota PPPK tenaga pendidikan sebanyak 300 formasi. Sekretaris Dinas Pendidikan Rejang Lebong Hanafi mengatakan jumlah kuota PPPK tenaga pendidikan tersebut diketahui setelah Pemkab Rejang Lebong mengumumkan jadwal seleksi PPPK tahun 2023 pada 16 September lalu untuk formasi tenaga kesehatan, tenaga pendidikan dan tenaga teknis.

"Seleksi PPPK untuk tenaga pendidikan yang kami terima sebanyak 300 formasi, sedangkan pada seleksi PPPK tahun 2022 lalu yang kami terima sebanyak 141 formasi," kata dia di Rejang Lebong, Senin (18/9).

Dia menjelaskan tambahan 300 guru berstatus ASN-PPK itu diharapkan bisa menutupi jumlah kekurangan guru PNS yang dalam beberapa tahun belakangan mencapai ratusan orang.

Menurut dia, seleksi ASN PPPK tenaga pendidikan ini akan diutamakan kepada mereka yang sudah lama mengabdi sebagai guru berstatus tenaga honorer dan sudah terdata.

Menurut dia, jumlah berstatus ASN tersebar dalam 15 kecamatan di Rejang Lebong saat ini sebanyak 1.879.

Jumlah ini telah berkurang dari sebelumnya lebih dari 1.900 orang.

Pemkab Rejang Lebong membuka seleksi PPPK 2023. 685 formasi disiapkan, 300 di antaranya guru atau tenaga kependidikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News