Seleksi PPPK 2024: Angin Segar untuk Honorer K2 Berijazah SD & SMP

Seleksi PPPK 2024: Angin Segar untuk Honorer K2 Berijazah SD & SMP
ASN terdiri dari PNS dan PPPK. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

Sebanyak 685 formasi yang diusulkan itu terbagi menjadi dua yakni 102 formasi untuk kebutuhan CPNS dan sebanyak 583 untuk formasi PPPK 2024.

Formasi CPNS sebanyak 102 itu terdiri atas 80 formasi untuk kebutuhan tenaga teknis, kemudian 9 formasi untuk tenaga pendidik atau guru, sisanya 13 formasi untuk tenaga kesehatan (nakes).

"Sementara formasi untuk kebutuhan PPPK sebanyak 583 formasi terdiri atas tenaga harian kontrak atau K2 sejumlah 341, kemudian 59 formasi untuk nontenaga harian kontrak, 96 formasi guru dan nakes 87 formasi," sebutnya.

Sementara, terkait dengan jumlah usulan CPNS guru lebih sedikit dibandingkan PPPK, Sekda mengatakan usulan PPPK guru mengakomodasi jumlah guru yang pensiun di Kota Mataram di tahun 2024.

"Formasi 96 guru di PPPK sesuai jumlah yang pensiun, sedangkan formasi guru CPNS 9 orang itu untuk yang lulusan baru. Kita akomodasi sesuai petunjuk dari kementerian," kata Sekda Kota Mataram. (antara/jpnn)

Berikut ini kabar gembira atau angin segar untuk honorer K2 berijazah SD dan SMP, semoga ada kebijakan khusus.


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News