Sempat Melawan, 3 Pencuri dengan Modus Gendam Dihadiahi Timah Panas, Dor Dor Dor..

jpnn.com, KOTAWARINGIN BARAT - Tim Reskrim Polres Kobar membekuk tiga pelaku pencurian dengan modus gendam. Penangkapan diwarnai dengan aksi kejar-kejaran bahkan tembakan.
Ketiga pelaku yang sempat berusaha kabur itu saat dibekuj petugas Polres Kobar meliputi SB, AL dan AR.
Kasat Reskrim Polres Kobar AKP Hendra Adhitia mengatakan, ketiga pelaku ini spesialis pencuri dengan modus gendam.
Mereka beraksi di sebuah toko bangunan Jalan Sukma Aria Ningrat, Kelurahan Baru, Kecamatan Arsel, Kalteng.
Berawal saat korban bersama dengan istrinya akan membeli barang di toko tersebut. Kemudian tas korban ditinggal di dalam mobil pikap.
Saat itu ketiga pelaku sudah mengintai korban. Setelah korban masuk ke dalam toko, dua pelaku mengambil tas yang ada di dalam mobil sementara satu pelaku berada di dalam mobil.
“Setelah beraksi, para pelaku langsung melarikan diri dengan mobil Xenia warna putih,” kata Rendra kepada awak media, Minggu (29/11).
Seusai mengetahui kejadian tasnya dibawa kabur pelaku, lanjut Rendra, korban melaporkan ke Mapolres Kobar.
BERITA TERKAIT
- Kemarin Mencuri Motor, Sekarang HP, Sontoloyo
- Guru PPPK Bisa Diberhentikan Kapan Saja jika Sudah Tidak Dibutuhkan
- Brigadir RDM Dipecat Tidak Dengan Hormat, Cuma Fotonya yang Ikut Upacara
- Selisih Ajax Dengan Peringkat Kedua Hanya 3 Angka
- 9 Oknum Polisi Dipecat Hari Ini, Kapolres: Sudah Melewati Proses Pemeriksaan dan Pengampunan Dosa
- Sebelum Ditangkap, Pencuri Gula Menjamu Polisi, Pengakuannya Mengejutkan