Semua TPS Pilkada 2018 Terekam, Masyarakat Bisa Melihat

Semua TPS Pilkada 2018 Terekam, Masyarakat Bisa Melihat
Warga saat mengikuti pencoblosan Pilkada DKI Jakarta 2017 di TPS 06, Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (15/2). Foto : Ricardo/JPNN.com

”Jadi, bukan hanya scan C1. Kita akan lakukan bimbingan teknis yang simultan dan lebih aplikatif bagi jajaran pengawas pemilu,” imbuhnya.

Abhan menjelaskan, upaya tersebut juga dilakukan untuk mengimbangi sistem yang dimiliki KPU.

Yakni, semua berkas scan C1 diunggah ke internet. Harapannya, dokumentasi milik Bawaslu bisa dijadikan bahan pembanding sekaligus kontrol atas keabsahan data yang dimiliki KPU.

Ketua KPU Arief Budiman juga menyampaikan komitmen yang sama. Di kepemimpinannya, semangat transparansi yang sudah dijalankan bersama pimpinan sebelumnya akan dilanjutkan. Bahkan, beberapa inovasi pun disiapkan.

Saat ini masyarakat memang bisa memantau seluruh tahapan pemilu yang berjalan. Bukan hanya dalam hal hasil, tapi juga semua prosesnya.

Mulai pencalonan, dana kampanye, kebutuhan logistik, hingga daftar pemilih. Semua dilakukan dengan sistem online. (far/c10/agm)


Format pengawasan di tempat pemungutan suara (TPS) untuk pilkada 2018 sudah dicanangkan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News