Seorang Jamaah Haji Tewas Diseruduk Mobil
Korban Bus Terbakar Dapat Santunan Tambahan
Sabtu, 20 Oktober 2012 – 09:31 WIB

Seorang Jamaah Haji Tewas Diseruduk Mobil
JAKARTA - Pemerintah luput memperingatkan supaya jamaah haji berhati-hati saat melintas di jalanan kota Makkah, yang saat ini mulai dipadati kendaraan pengangkut jamaah. Kamis sore (18/10) waktu Makkah, Safar Masdu Ulang jamaah kloter 12 embarkasi Lombok tewas di jalan raya setelah diseruduk mobil.
Dari laporan patugas haji yang diterima Kementerian Agama (Kemenag) kemarin (19/10) menyebutkan jika Safar tewas seketika di tempat kejadian perkara (TKP). Menurut laporan terbaru, supir yang menabrak jamaah ini sudah diamankan polisi setempat.
Baca Juga:
Setelah dipastikan tewas di TKP, jenazah Safar langsung dilarikan ke RS Shisha, Makkah. "Jenazah Safar Masdu Ulang langsung dimandikan, dikafani, dan segera dimakamkan," terang Kepala Seksi Pengamanan Daerah Kerja (Daker) Makkah Letkol Jaetul Muchlis Basyir kepada tim Media Center Haji (MCH) Kemenag.
Menurut keterangan dari rekan korban di kloter 12 embakarsi Lombok, Jaetul Muchlis mengatakan jika Safar sering lupa jalan pulang ke pemondokannya nomor 201 sektor II wilayah Mahbas Jin, Makkah. Beberapa laporan menyebutkan jika korban sekitar lima kali diantarkan petugas haji ke pemondokan karena tersesat.
JAKARTA - Pemerintah luput memperingatkan supaya jamaah haji berhati-hati saat melintas di jalanan kota Makkah, yang saat ini mulai dipadati kendaraan
BERITA TERKAIT
- Daftar Nama Instansi Pusat Selesai NI PPPK & NIP CPNS 2024, Alhamdulillah
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 di 53 Tilok Sudah Keluar, Segera Cetak Kartu Peserta
- Pengembangan Infrastruktur Gas Dinilai Bukan Investasi Strategis, Justru Menjerumuskan
- Ekonom Respons soal Wacana Ojol jadi Karyawan Tetap
- Bikin Gebrakan Berani Pro-Buruh, Khofifah Memperkuat Ekonomi Rakyat Jatim
- Di Hadapan Ribuan Buruh, Prabowo Janji Bentuk Satgas PHK