Seorang Peserta Tarik Tambang IKA-Unhas Tewas, 3 Terluka

Seorang Peserta Tarik Tambang IKA-Unhas Tewas, 3 Terluka
Ilustrasi TKP tarik tambang IKA-Unhas. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, MAKASSAR - Kegiatan tarik tambang yang diselenggarakan Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA-Unhas) Sulawesi Selatan menelan korban jiwa, Minggu (18/12).

Seorang peserta, Nurmasita dinyatakan tewas dan tiga orang lainnya mengalami luka-luka.

Korban meninggal dunia setelah terjatuh dan terbentur pembatas jalan saat kegiatan tersebut.

"Ada satu orang satu orang meninggal dunia asal dari Kelurahan Ballaparang," kata panitia acara tarik tambang, Mursalim.

Dia pun mengakui korban merupakan peserta tarik tambang tersebut.

"Ini murni kecelakaan karena saat tarik tambang, korban jatuh," tambahnya.

Mursalim menyebut sebelum acara dilaksanakan, panitia sudah memberikan informasi agar peserta tidak memegang tali sebelum kegiatan dimulai.

Namun terdapat berapa peserta sudah menarik tali tambang sehingga mereka tidak siap.

Seorang peserta tarik tambang IKA-Unhas tewas dan tiga orang terluka dalam kegiatan yang diikuti 5000 orang demi meraih Rekor MURI. Begini kejadiannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News