Seperti ini Sikap Gerindra Menghadapi Pernikahan Sejenis

Seperti ini Sikap Gerindra Menghadapi Pernikahan Sejenis
LGBT. Ilustrasi Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VIII DPR Fraksi Partai Gerindra Sodik Mudjahid menyatakan tetap menolak pernikahan sejenis dan perilaku lesbian, gay, biseksual dan transgender (LGBT).

Hal ini dikatakan menanggapi pernyataan Ketua MPR Zulkifli Hasan yang menyebut saat ini sudah ada lima fraksi di DPR yang menyetujui perilaku LGBT berkembang di Indonesia.

"Yang beliau maksud mungkin adalah pendapat pribadi anggota DPR beragam fraksi," kata Sodik, Minggu (21/1).

Menurut Sodik, sikap Partai Gerindra jelas menolak LGBT dalam pernikahan sejenis.

Partai besutan Prabowo Subianto itu konsisten menolak perilaku LGBT dan pernikahan sejenis.

Sodik menilai pernikahan LGBT tidak sesuai dengan filosopi, nilai, budaya, semua etnis, ras, maupun suku bangsa di Indonesia.

"LGBT tidak sesuai dengan paham semua agama di Indonesia. Serta tidak sesuai dengan Pancasila, UUD 1945 dan UU lainnya," kata ketua DPP Partai Gerindra itu.

Sebelumnya Zulkifli menuding lima fraksi menyetujui LGBT. Hanya saja, ketua umum PAN itu tidak menyebutkan lima fraksi mana saja yang menyetujui pernikahan sejenis dan perilaku LGBT. (boy/jpnn)


Hal ini menanggapi pernyataan Ketua MPR Zulkifli Hasan yang menyebut saat ini sudah ada lima fraksi di DPR yang menyetujui perilaku LGBT dan pernikahan sejenis.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News