Silaturahmi Kebangsaan PKS Berlanjut, Kali Ini Menyambangi Partai NasDem, Bahas Kebangsaan hingga Terorisme

Silaturahmi Kebangsaan PKS Berlanjut, Kali Ini Menyambangi Partai NasDem, Bahas Kebangsaan hingga Terorisme
Presiden PKS Ahmad Syaikhu didampingi Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy saat Silaturahmi Kebangsaan menemui DPP Partai Nasdem di Jakarta. Foto: Istimewa.

“Tidak ada tempat untuk gerakan-gerakan terorisme di Indoensia,” ungkap anggota Komisi III DPR RI yang membidangi hukum, hak asasi manusia, dan keamanan itu.

Lebih lanjut Habib Aboe menuturkan PKS dan Partai Nasdem menyepakati meningkatkan kualitas demokrasi.

“Termasuk menghindari adanya polarisasi politik pada Pemilu 2024,” jelasnya.

Dia menambahkan PKS dan Nasdem bersepakat untuk mendorong penanganan Covid-19 secara lebih baik.

“Termasuk untuk mengurangi pergerakan masyarakat untuk mencegah adanya kenaikan jumlah positif Covid-19,” kata Habib Aboe dalam siaran persnya.

Habib Aboe menambahkan PKS dan Partai Nasdem sepakat untuk mendorong tumbuhnya perekonomian daerah saat Lebaran dengan gerakan transfer tunjangan hari raya (THR) dan zakat ke daerah. (boy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy menyatakan bahwa PKS dan Nasdem memiliki komitmen bersama melawan segala bentuk radikalisme dan terorisme. Habib Aboe menegaskan tidak ada tempat untuk gerakan-gerakan terorisme di Indonesia.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News